Minggu, 14 Agustus 2016

Jika Benar Menteri ESDM Bukan WNI, Apa Ini Kelalaian BIN?





JAKARTA - Munculnya isu dwi kewarganegaraan yang menerpa Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arcandra Tahar, dinilai sebagai kelalaian orang di sekitar Presiden Joko Widodo (Jokowi) termasuk Badan Intelijen Negara (BIN) dalam melakukan penyaringan.

Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanudin Muhtadi mengatakan, ada proses penyaringan yang dilewatkan oleh BIN sebelum Presiden Jokowi mengangkat Tahar menjadi Menteri ESDM.

"Kenapa tidak ada proses screening oleh BIN. Kita tidak fair jika menumpukkan kesalahan ke Jokowi," ucap Burhanudin di kantornya, Jalan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (14/8/2016).

Namun demikian, di balik isu miring yang kini tengah berhembus, Burhan mengaku optimis Tahar akan mampu memperbaiki tata kelola energi dan sumber daya alam di Indonesia.

"Kita coba berpikir besar bahwa Pak Candra aset bangsa ini. Dia jadi orang terbaik di bidangnya. Punya enam temuan yang telah dipatenkan. Pernah menduduki posisi strategis di perusahan top. Itu bisa jadi pintu masuk dia," kata Burhan.

(Baca juga: Diisukan Berkewarganegaraan AS, Ini Respons Arcandra Tahar)


Arcandra Tahar merupakan menteri hasil perombakan (reshuffle) kabinet jilid II. Dia telah menetap dan tinggal di negeri Paman Sam selama 20 tahun belakangan.

Kabar beredar, Arcandra telah berpindah kewarganegaraan melalui proses naturalisasi dan telah mengucap sumpah setia (Oat of allegiance) di negara tersebut.


(maf)
Sumber : http://nasional.sindonews.com/read/1131147/12/jika-benar-menteri-esdm-bukan-wni-apa-ini-kelalaian-bin-1471166658

Tidak ada komentar:

Posting Komentar